Jumat Berkah, Polres Sumbawa Bagikan Ratusan Nasi Bungkus

    Jumat Berkah, Polres Sumbawa Bagikan Ratusan Nasi Bungkus

    Sumbawa NTB - Momentum hari jumat yang penuh berkah dimanfaatkan jajaran Polres Sumbawa Polda NTB untuk berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan.

    Seperti halnya kali ini, Jajaran Personel Polres Sumbawa turun ke jalan membagikan bantuan sosial berupa ratusan nasi bungkus dan air minum, Jumat (26/04/24).

    Kapolres Sumbawa AKBP Heru Muslimin S.I.K, M.I.P, mengatakan bahwa pembagian nasi bungkus dilakukan secara langsung oleh personel dengan maneyasar para pedagang kaki lima, tukang parkir, petugas kebersihan, serta masyarakat kurang mampu.

    Lanjut Kapolres, kegiatan itu bukan hanya sekadar pembagian bantuan, tetapi juga menjadi momentum untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat.

    " Selain berbagi kepada sesama, kegaitan ini juga untuk menciptakan suasana keakraban dan kebersamaan dengan masyarakat. Masyarakat terlihat tampak senang dan bersyukur atas perhatian yang diberikan oleh Polres Sumbawa" ucap Kapolres.

    Kapolres mengungkapkan bahwa kegiatan bagi-bagi nasi bungkus gratis tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan pihaknya, biasanya di laksanakan di Masjid Bhayangkara Al-Waliyi, namun kali ini dilaksanakan secara door to door kepada masyarakat di jalan.

    "Kegiatan Jumat Berkah Berbagi ini merupakan kegiatan rutin Polres Sumbawa, untuk sedikit berbagi rezeki serta sebagai bentuk rasa syukur kami karena telah diberikan kesehatan, keselamatan serta kelancaran dalam menjalankan tugas, " kata AKBP Heru. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Antisipasi Kejahatan, Polsek Labuhan Badas...

    Artikel Berikutnya

    Sasar Pelajar Di Lenangguar, Sat Binmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kenapa Lapor Lagi? Emangnya Kantor Pajak Kerja Apa?

    Tags